Berita GKMI

Meriahkan HUT RI ke-78: GKMI Getsemani Adakan Berbagai Perlombaan Antar-Jemaat

| Selasa, 13 Agustus 2024

Dalam rangka memeriahkan HUT ke-78 RI, GKMI Getsemani mengadakan berbagai perlombaan pada hari Kamis 17 Agustus 2023, pukul 10.00 WIB di komplek Gereja, Jalan Nuri IV No. 109 Kutabaru, Kec. Pasar Kemis, Kab. Tangerang.

Selain untuk memeriahkan hari kemerdekaan, panitia juga berharap agar kegiatan ini mampu mempererat persaudaraan serta kekompakan antar jemaat, juga sebagai sarana untuk lebih mengenal satu dengan yang lain. Ada berbagai macam perlombaan yang diusung, seperti lomba makan kerupuk, balap karung sambil memakai helm, joget kursi, estafet air, pepaya koin, futsal sambil memakai daster, dan memecahkan balon. 



Tidak ada kategori usia tertentu untuk mengikuti setiap perlombaannya, sehingga semua jemaat yang hadir bisa bersukacita bekerja bersama. Tetapi dalam kesempatan kali ini, perlombaan hanya terbuka bagi jemaat GKMI Getsemani saja. Kemungkinan tahun depan akan mengajak warga sekitar untuk ikut bergabung.

Persiapan acara ini pun cukup mengalami banyak kendala karena kesibukan masing-masing panitia, tetapi puji Tuhan kami bisa melewati itu semua dan acara bisa berlangsung dengan baik. Tentunya hal ini juga tidak lepas dari campur tangan pertolongan Tuhan.

Bapak Paji M. selaku Gembala Jemaat GKMI Getsemani menuturkan apresiasinya, “Saya mengapresiasi panitia hari ini sehingga acara bisa terlaksana. Kepada para Jemaat, saya juga ucapkan terima kasih atas partisipasinya sehingga acara ini bisa terlaksana dengan meriah.”

Warga jemaat sangat bersemangat mengikuti setiap lomba yang ada. Mereka antusias dan heboh mendukung teman-temannya yang sedang berlomba. Salah seorang jemaat, Bapak Haryono menyampaikan kesannya, “Terima kasih kepada panitia dan jemaat atas terlaksananya acara hari ini. Harapan saya di hari-hari ke depan, (supaya) acara seperti ini bisa dilaksanakan (lagi) agar kekompakan antar jemaat semakin akrab.”



Setelah rangkaian perlombaan selesai, acara dilanjutkan dengan makan bersama serta ramah tamah antar jemaat. Saya mewakili panitia mengucapkan terima kasih atas partisipasi jemaat GKMI Getsemani dalam memeriahkan acara ini. Semoga bisa diteruskan lagi di tahun-tahun selanjutnya. Tuhan memberkati.


Ditulis oleh: Andre Stevanus dan Sheila Rebeca